Senin, 26 Februari 2018

Resep Teri Kacang


Aku inget banget waktu liburan kenaikan kelas (kelas 1 naik ke kelas 2 SMA), aku makan hampir lima kali sehari. Tiga kali makan porsi biasa, dua kali makan porsi kecil pas sore. Yang makan porsi kecil ini menunya nasi sama teri kacang. Alhasil, pas waktu liburan abis, beratku naik drastis😒.

Bukan teri kacangnya sih yang bikin gemuk, tapi ‘sehari lima kali makan’ itu loh yang bikin badanku jadi lebar. Entah kenapa waktu itu teri kacang rasanya terlalu menggoda buat disimpen terus di toples, apalagi teri kacang buatan mama rasanya nendang banget, hahaha...

Teri kacang yang ini hasilnya ngga kering kaya yang ada di toko-toko, tapi agak basah karena ngga melalui proses pemanggangan. Soal rasa? Pastinya ngga kalah sama yang di toko-toko!

TERI KACANG

Bahan:
- 150 gr teri medan
- 250 gr kacang tanah/tuban
- 3 buah cabe tanjung
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 buah kemiri
- 2 lembar daun salam
- 2 sdm gula pasir atau secukupnya
- ½ sdt penyedap rasa atau secukupnya
- Minyak untuk menggoreng dan menumis

Cara membuat:
  1. Goreng teri dan kacang (secara terpisah) hingga matang, sisihkan.
  2. Haluskan cabe tanjung, bawang putih, bawang merah, dan kemiri.
  3. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak lalu masukkan daun salam, tumis hingga harum dan bumbu matang.
  4. Masukkan teri dan kacang, aduk rata. Tambahkan gula pasir dan penyedap rasa, aduk lagi hingga rata dan bumbu meresap. Tes rasanya, jika dirasa kurang, tambahkan lagi gula atau penyedap rasa secukupnya. Setelah selesai, matikan api.
  5. Saring teri kacang dengan saringan, diamkan beberapa menit agar minyak tersaring.
  6. Simpan teri kacang di dalam wadah tertutup.


Tips:
  • Terinya jangan diganti pake teri nasi ya, soalnya teri nasi asin banget.
  • Kalo pas numis bumbu halus minyaknya kebanyakan, ambil minyaknya pake sendok. Kalo minyaknya kebanyakan, nanti teri kacangnya jadi basah sama minyak.
  • Kalo lebih suka yang banyak terinya, tinggal atur aja proporsi teri sama kacangnya. Kalo aku sih lebih suka banyak kacangnya, hehehe...



Let’s go to the kitchen!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar